Minggu, 13 Maret 2016

Truk 20 ton terguling di sidoarjo

Diduga salah haluan, sebuah truk kontainer nomor polisi H 1913 GY milik PT Berkah Jaya Lestarindo yang  mengangkut bahan benang seberat 20 ton , sabtu (12/3) pagi terperosok ke parit di Jl Raya Desa Waruberon, Balongbendo. Akibat terperosoknya truk yang dikemudikan  Siswoyo, Desa Wedarijaksa RT 7 RW 4, Kecamatan Wedari- jaksa, Pati, Jawa Tengah ini membuat arus lalu lintas terganggu. Hanya kendaraan roda dua yang bisa memaksa lewat di sisa jalan yang tidak tertutup badan truk, sedangkan kendaraan roda empat harus mencari jalan alternatif lainnya. Kanit Lantas Polsek Balongbendo Aiptu Abdul Cholil mengatakan, sopir Siswoyo hendak mengirim bahan baku benang ke salah satu perusahaan di Desa Waruberon, Balongbendo. Truk bermuatan container berukuran 40 feet ini memaksakan masuk ke wilayah pergudangan, namun http://harga.web.id/rute-fasilitas-dan-harga-tiket-kapal-tol-laut.info roda bagian belakang belakang terperosok  ke parit.
“Roda belakang truk sebelah kanan masuk ke parit sementara bagian depannya menutup jalan sehingga membuat kami mencarikan jalan alternatif  kendaraan khususnya roda empat untuk melintas di jalan ini sementara waktu,” katanya. Hingga Sabtu siang, truk belum berhasil dievakuasi. Sebabkan forklift yang didatangkan pihak kepolisian tidak kuat untuk mengavakuasinya. Sementara itu, pihak perusahaan atau ekspedisi pengirim barang saling lempar tanggung jawab.
“Kami sudah coba untuk meminta tolong perusahaan dan pihak ekspedisi namun semuanya lepas tangan. Kami masih melakukan pengaturan dan menunggu tindakan dari kedua perusahaan tersebut,” katanya. Sementara itu, Siswoyo mengaku, saat itu dirinya hendak belok ke kiri masuk ke pergudangan dan tiba-tiba truk tersebut miring ke kanan. “Saat saya lihat roda belakang sudah masuk ke parit. Saya masih menunggu alat yang didatangkan pihak ekspedisi namun entah kapan,” katanya pasrah.
sumber: radar surabya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar